Fungsi Internet |
Seperti yang kita ketahui, internet saat ini menjadi sebuah kebutuhan pokok bagi manusia. Baik itu untuk bidang pendidikan, pekerjaan dan hiburan. Contoh saja dalam bidang pendidikan tentu anda mengenal e-learning bukan? salah satu contoh nyata fungsi internet di kehidupan sehari yang sangat berguna untuk menunjang pembelajaran.
Baca Juga : Pengertian Internet dan Manfaatnya di egiesem.com
Tak hanya di bidang pendidikan, terutama di bidang komunikasi dengan adanya internet komunikasi terasa lebih cepat dan efisien. Cepatnya berita tersebar ke semua pengguna internet bahkan bisa sampai hitungan detik saja.
Lalu apa sebenarnya fungsi internet dalam kehidupan sehari - hari itu?
1. Internet Sebagai Media Untuk Memperlancar Komunikasi
Hal ini sudahlah jelas bahwa fungsi internet adalah untuk memperlancar komunikasi dimanapun dan kapanpun tak terbatas oleh waktu serta jarak, semuanya bisa kita lakukan secara realtime dan cepat.
2. Internet Sebagai Sarana Mencari Informasi / Berita
Jika anda memperhatikan, saat ini penggunaan media cetak seperti koran sudah sangat jarang dan mulai di tinggalkan. Hal ini tak lain karena saat ini dengan internet orang bisa dengan mudah mengakses informasi tanpa harus membeli koran lagi.
3. Internet Sebagai Penunjang Kegiatan Pendidikan
Seperti yang saya katakan di awal, pemanfaatan internet di dunia pendidikan saat ini sudah sangat luas, contoh nyatanya adalah pengguaan E-Learning.
4. Internet Sebagai Sarana Hiburan
Kehadiran internet juga bisa dimanfaatkan sebagai sarana untuk menghibur diri, salah satu contohnya bermain game online, menonton video online, dan lain sebagainya.
5. Internet Sebagai Sarana Mencari Uang / Penghasilan
Siapa sangka, dengan adanya internet kita juga bisa memanfaatkannya sebagai sarana untuk mendulang pundi - pundi rupiah. Caranya kita bisa berjualan jasa, menawarkan produk, menjadi publisher iklan, menjadi youtuber dan lain sebagainya.
Itulah informasi lengkap tentang Fungsi Internet di kehidupan sehari - hari semoga bermanfaat!
0 komentar:
Post a Comment